Web MentariNews.com -- Alhamdulillah pelaksanaan Sholat dan pengamatan Gerhana Matahari Total yang ada di Indonesia sehari tadi (Rabu, 9/03) telah terlaksana dengan lancar dan aman. Baik yang ada di daerah yang langsung terlihat Gerhana Matahari Total ataupun sebagian, baik yang di Pulau Jawa ataupun di luar Pulau Jawa.
Menurut Kalender Hijriyah miliknya Persyarikatan Muhammadiyah, pasca Gerhana Matahari Total 9 Maret 2016 di dunia ini masih akan dilewati gerhana kembali. Setidaknya ada 3x gerhana, gerhana bulan 2 kali dan gerhana matahari 1 kali. Yang paling terdekat peristiwa gerhana adalah masih di Bulan Maret ini, tepatnya besok Rabu, 23 Maret 2016.
Berikut penjelasannya:
1. Gerhana Bulan Penumbral
Gerhana ini akan terjadi pada Hari Rabu Pahing 23 Maret 2016 atau 14 Jumadil Akhir 1437 H. Gerhana ini akan dimulai pada pukul 16:39 WIB dan berakhir pada pukul 20:54 WIB. Gerhana ini dapat dilihat di seluruh Wilayah Indonesia, Benua Asia, Australia, Samudra Pasifik, dan Amerika Barat
2. Gerhana Matahari Cincin
Gerhana ini akan terjadi pada Hari Kamis Wage, 1 September 2016 atau 29 Dzulqa'dah 1437 H. Gerhana ini akan dimulai pada pukul 14:17 WIB dan berakhir pukul 17.55 WIB, dengan durasi gerhana 3 menit lebih 6 detik. Akan tetapi gerhana ini tidak dapat terlihat di Indonesia, gerhana ini dapat dilihat di Samudra Atlantik, Afrika Tengah, Madagaskar, dan laut India. Gerhana ini juga dapat dilihat dengan bentuk Gerhana sebagian di Benua Afrika dan Samudra Hindia
3. Gerhana Bulan Penumbral
Gerhana ini akan terjadi pada Hari Sabtu Kliwon, 16 dan 17 September 2016 atau 15 Dzulhijjah 1437 H. Gerhana ini akan dimulai pada Hari Jumat, 16 September 2016 pukul 23.54 WIB dan berakhir pada Sabtu, 17 September 2016 pukul 03.53 WIB. Gerhana ini dapat dilihat di seluruh Indonesia, juga di Benua Eropa, Afrika, Asia, Australia, dan Barat Samudra Pasifik.
Sudah siapkah sobat untuk melaksanakan Sholat Gerhana dan tentunya mengamati Gerhana yang akan datang? Mari siapkan.. Fastabiqul khairat. (redaksi)

Post a Comment
Mari tinggalkan komentar dengan bahasa yang baik dan sopan karena Tulisanmu Harimaumu. Komentar Sobat adalah Pendapat Pribadi, tidak mewakili Pendapat Redaksi Website Mentari News (WMN). Komentar yang mewakili redaksi Website Mentari News hanya melalui akun Mentari News. Selamat Berkomentar Sobat.. Salam Indonesia Berkemajuan.
Note: only a member of this blog may post a comment.